Minggu, 16 Januari 2011

PANITIA MUSYWIL KE-11 DIBUBARKAN, PENGABDIAN BARU TERBENTANG DIHADAPAN


Panitia Musyawarah Wilayah ke-11 Aisyiyah Sumatera Utara berakhirlah sudah. Panitia pun sudah dibubarkan, Sabtu (15/1) di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jln SM Raja, Medan. Artinya, stress tinggi selama pra-Musywil, kegiatan Musywil di Asrama Haji serta kegiatan-kegiatan pasca-Musywil selesailah sudah. Laporan Pertanggungjawaban keuangan pun sudah disampaikan dengan sebaik-baiknya.

Panitia Musyawarah Wilayah ke-11 Aisyiyah Sumatera Utara berakhirlah sudah. Panitia pun sudah dibubarkan, Sabtu (15/1) di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jln SM Raja, Medan. Artinya, stress tinggi selama pra-Musywil, kegiatan Musywil di Asrama Haji serta kegiatan-kegiatan pasca-Musywil selesailah sudah. Laporan Pertanggungjawaban keuangan pun sudah disampaikan dengan sebaik-baiknya.

Kini, telah terbentang berbagai program yang harus diimplementasikan oleh semua Pen gurus Harian (PH) yang terpilih.( baca berita sebelumnya). Memegang amanaah menjadi PH Aisyiyah bukanlah pekerjaan yang mudah. Terlalu tipis jarak antara " ria dan keikhlasan" terlalu tipis jarak antara "sekedar ikut dan sungguh-sungguh". Semoga ephoria terpilihnya pengurus baru sudah seharusnya dilupakan dan kini tinggal adalah bagaimana menjalankan amanah itu dengan baik, karena pertanggunganjawab semua amanah itu bukan saja kepada forum musyawarah lima tahun kepada tetapi sesungguhnya adalah kepada ALLAH Swt.

Selamat bertugas semua PH dan jajaran PW Aisyiyah Sumatera Utara, semoga amanah itu dapat diimplementasikan guna kebaikan ummat. Tanggungjawab sudah terbentang, bekerjalah dengan sungguh-sungguh kawan........... (Yuniar R. Yoga/Mantan Sek Majelis MKLH SU)