Minggu, 23 Januari 2011

PP 'Aisyiyah Gelar Rakerpim


Yogyakarta - Pimpinan Pusat (PP) 'Aisyiyah menghelat Rapat Kerja Pimpinan (Rakerpim) yang beranggotakan jajaran ketua, sekretaris dan bendahara PP 'Aisyiyah hingga majelis dan lembaga yang berkantor di Yogyakarta, Jum'at-Ahad (21-23/1) DI Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Kalasan, Yogyakarta.

Rakerpim yang digelar untuk merumuskan perencanaan dan sinergisitas program antar majelis dan lembaga dengan tema "Konsolidasi Pimpinan untuk Penguatan Organisasi Menghadapi 'Aisyiyah 1 Abad" ini, menurut Ketua Umum PP 'Aisyiyah, Dra. Siti Noordjannah Djohantini, MM, M.Si, memuat tiga hal utama.


Yogyakarta - Pimpinan Pusat (PP) 'Aisyiyah menghelat Rapat Kerja Pimpinan (Rakerpim) yang beranggotakan jajaran ketua, sekretaris dan bendahara PP 'Aisyiyah hingga majelis dan lembaga yang berkantor di Yogyakarta, Jum'at-Ahad (21-23/1) DI Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Kalasan, Yogyakarta.

Rakerpim yang digelar untuk merumuskan perencanaan dan sinergisitas program antar majelis dan lembaga dengan tema "Konsolidasi Pimpinan untuk Penguatan Organisasi Menghadapi 'Aisyiyah 1 Abad" ini, menurut Ketua Umum PP 'Aisyiyah, Dra. Siti Noordjannah Djohantini, MM, M.Si, memuat tiga hal utama.

Pertama, secara nasional, program muktamar menjadi panduan. Maka, forum ini berfungsi untuk menetapkan lintas majelis dan program nasional. "Tanpa ada gerakan yang bersifat nasional, sering gerakan itu berhenti pada level tertentu," papar Noordjanannah. Selain itu, Rakerpim, sesuai amanah Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof. Dr. M. Din Syamsudin, menjadi momen untuk menentukan model-model baru yang bisa dikembangkan pada majelis.

Terakhir, rumusan Rakerpim tetap fokus pada program unggulan 'Aisyiyah, yaitu, Gerakan Keluarga Sakinah, Qaryah Thayyibah serta Gerakan Jama'ah Dakwah Jama'ah (GJDJ). Tak lupa, Noordjannah mengingatkan bahwa tujuan Rakerpim adalah konsolidasi, kebersamaan serta penguatan komitmen. (Ifah)