Medan,Rehabilitasi/perbaikan Jembatan Sei Babura di Jalan Sudirman Medan (samping rumah dinas Gubsu/Gubernuran) mengakibatkan beberapa titik ruas jalan dari dan menuju kawasan itu terjadi kemacatan.
Pantauan Analisa, sejak Sabtu (1/5) siang akibat adanya pembangunan Jembatan Sudirman, kawasan Jalan Mongonsidi dan Jalan Patimura-S. Parman terjadi kepadatan arus lalulintas melebihi dari hari biasanya. Bahkan beberapa saat di kawasan dari dan menuju Jembatan Babura Jalan Sudirman sempat terjadi kemacatan panjang karena arus kendaraan yang melintas di kawasan itu cukup padat.
Satlantas Poltabes MS memang sudah mengantisipasi kemungkinan kemacatan di ruas badan jalan tersebut dengan menempatkan sejumlah petugas di antaranya di persimpangan Jalan Masdulhak-Mongonsidi sehingga kemacatan lebih parah dapat dihindarkan.
Sejumlah pemakai jalan sangat menyayangkan pihak pelaksana proyek tidak mensosialisasikan pengerjaan rehabilitas atau pembangunan Jembatan Sungai Babura di Jalan Sudirman itu kepada masyarakat pemakai jalan. Sehingga saat jembatan Babura ditutup membuat masyarakat panik karena secara tiba-tiba harus mengalihkan perjalanannya ke jalan alternatif.
Cari jalan alternatif
Masyarakat pemakai jalan dari kawasan Jalan Sudirman menuju Jalan S. Parman-Patimura terpaksa mengalihkan perjalanannya mencari jalan alternatif menuju Jalan Kartini-Jalan H.Zainul Arifin atau Jalan Dr. Cipto-Masdulhak terus ke Jalan Mongonsidi.
Begitu pula sebaliknya bagi masyarakat dari arah Jalan Patimura dan S Parman terpaksa mengalihkan perjalananny a menuju Jalan Mongonsidi atau memutar balik menuju Jalan Hasanuddin - Jalan Gajahmada - Jalan S Parman - Jalan Kejaksaan - Kapten Maulana Lubis dan seterusnya.
Sejauh ini belum diperoleh informasi dari pihak pelaksana proyek, termasuk Pemko Medan yang mengabaikan pemberian informasi kepada masyarakat sehubungan perbaikan Jembatan Sungai Babura Jalan Sudirman tersebut.
Kasatlantas Poltabes MS Kompol I. Made Pradana SiK melalui milis, Sabtu kemarin sempat mengimpormasikan prihal kemacatan jalan di kawasan itu dan mengimbau agar masyarakat mencari jalan alternatif agar tidak terjebak kemacatan.
Dijelaskannya penutupan badan jalan khususnya di kawasan dekat gubernuran dimaksud sehubungan adanya pengerjaan jembatan Sungai Babura.
Pembangunan jembatan ini diperkirakan rampung bulan Desember 2010. "Untuk itu kepada segenap pemakai jalan diimbau agar apabila melewati kawasan tersebut mengambil jalan alternatif untuk menghindari kemacetan," ujarKompol I Made Paradana S.Ik melalui pesan singkat milisnya. (hers/rio/rmd/ANS)
Media Komunikasi -- berita dan kebijakan persyarikatan -- Guna Meningkatkan Syiar Organisasi
Minggu, 02 Mei 2010
Jembatan Sei Babura Sudirman Direhab, Sejumlah Ruas Jalan Macat, Masyarakat Sesalkan Pemko Medan Menutup Informasi
Label:
Info Berita