Yogyakarta - Sri Sultan Hamengkubuwana X, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta dalam penutupan Muktamar Muhammadiyah, Muktamar Aisyiyah, dan Muktamar IPM yang berlangsung hari ini, Kamis (08/07/2010) di Sportorium UMY menyampaikan bahwa Muhammadiyah adalah salah satu pilar yang menyangga peran strategis Yogyakarta.
“Peran strategis Yogyakarta disangga oleh empat pilar, yaitu Muhammadiyah, Taman Siswa, UGM, dan Kraton”, papar Sultan. Menurut raja Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat itu, jika keempat pilar itu bersinergi akan menjadi gerakan moral yang luar biasa.
Pada kesempatan itu, Sultan berharap agar pada abad ke duanya Muhammadiyah tetap mengusung dakwah kultural sebagai strategi syiar Islam. Sultan juga menyebutkan bahwa Muhammadiyah adalah gerakan reformis, dinamis, progresif, dan modern. “Jadilah santri yang berkemajuan”, pesan Sultan mengutip kalimat KH Ahmad Dahlan. Sebagai penutup, Sultan meminta agar Muhammadiyah tidak hanya berkiprah bagi Muhammadiyah, tetapi mampu membawa manfaat untuk seluruh anak bangsa. (haqqi)
Media Komunikasi -- berita dan kebijakan persyarikatan -- Guna Meningkatkan Syiar Organisasi
Kamis, 08 Juli 2010
Sultan : Muhammadiyah Salah Satu Pilar Yogyakarta
Label:
Info Organisasi